PASANG IKLAN

Goa Dayeuh Karawang


Di sebelah selatan Kota Karawang ternyata ada gua purba peninggalan zaman prasejarah yang tentunya sangat menarik untuk di kunjungi. Namanya Goa Dayeuh yang berlokasi di  Desa Tamansari, kecamatan Pangkalan, Kabupaten Karawang, Jawa Barat Lokasi tak jauh dari jalan raya dan sedikit melewati area pertambangan batu kapur




Gua dayeuh adalah suatu lubang di tanah atau di gunung yang terbentuk secara alamiah. Jadi bentukan-bentukan seperti gua yang dibuat manusia sebenarnya tidak dapat dikelompokan sebagai gua, tapi lebih tepat sebagai suatu terowongan.

Gua adalah suatu bentukan alam yang umumnya terjadi akibat adanya suatu proses alam yang melubangi batuan.

Bisa berbentuk suatu lorong yang panjang, gelap dan berkelok-kelok, tetapi dapat pula sebagai suatu ceruk dalam.

Secara umum dikenal terjadi pada dua batuan yang jauh berbeda, yaitu pada batu gamping yang sangat intensif dan luas kejadiannya

Secara nasional kawasan Goa Dayeuh Citamansari, Kecamatan pangkalan loji Karawang dan gua-gua sudah sejak lama diidentifikasikan sebagai sumber daya alam yang memiliki nilai yang jauh lebih penting dari bahan tambang

Goa Dayeuh  memiliki keindahan yang fantastis dan menakjubkan dan semuanya dikelola dengan profesional oleh dinas Perhutani kota karawang - jawa barat.

Keindahan goa dayeuh tidak kalah menarik dengan pamandangan goa lainya dan cukup menarik untuk kunjungan wisata gua

Sejak ratusan tahun yang lalu masyarakat kita sudah mengenal keberadaan gua dan sebagian masyarakat kita beranggapan bahwa gua memiliki unsur unsur magis.

Hal ini erat hubungannya dengan pandangan masyarakat terhadap gua sebagai tempat pemujaan, tempat meletakkan sesajen, tempat pertapaan dan kuburan yang dikeramatkan.

Sehingga masyarakat setempat percaya akan legenda atau mendapatkan sesuatu di gua tersebut (mendapat berkah, wangsit, terhindar dari musibah, dll).

Hal ini merupakan daya tarik tersendiri yang mampu menarik minat orang untuk berkunjung dan ingin mengetahui sejarah dari gua tersebut.

Jika anda penasaran silahkan anda berkunjung ke gua dayeuh

Baca Juga Artikel Lainya